Senin, 07 Juli 2014

" Semua Sudah Menjadi RencanaMu Ya Rabb "

Assalamu Alaikum Wr.Wb.


       Mungkin semua yang belum kita ketahui ,Allah telah mengetahuinya. Semua sudah menjadi rencana_Nya karena kita hanya manusia biasa yang masih memiliki banyak ketidakmampuan untuk membaca situasi dengan nalar kita termasuk sama siapa kita berjodoh. Aku hanya ingin selalu berjalan direl yang sudah Engkau tentukan Ya Rabb karena sebaik baiknya penolong adalah pertolonganMu. Beberapa hari setelah hari itu, rasa keinginantahuan itu semakin besar dan membuat hati bimbang tapi setelah aku memohon petunjukmu dalam setiap tahajud malamku, kini Engkau telah memberikan 2 jawaban sekaligus yang tak pernah aku duga sebelumnya. Terima kasih Allah engkau selalu ada disaat hambamu menemui jalan buntu dan ingin segera menyerah senyerah nyerahnya. 

            Namun aku tau Engkau tak pernah lelah mendengar doa-doa hambaMu yang sabar akan setiap ujian yang engkau berikan.Aku pun tau engkau tak akan memberikan ujian itu jika tak mempunyai jawabannya. Setiap ujian itu akan banyak memberikan hikmah hikmah dan kejutan kejutan istimewa diujung sabar itu. Selama kita selalu berpikir positive terhadap-Nya,yakin akan banyak kejutan kejutan istimewa yang kita dapat, mungkin saja itu kejutan bisa  membuat hati kita berbunga bunga bagaikan taman bunga surga tapi kadang juga kejutan itu berupa ujian ujian yang kadang membuat hati kita luluh lantah dan seakan ingin segera menyerah. Terima kasih allah,engkau selalu memberikan kemudahan-kemudahan yang kecil namun begitu istimewa disaat aku ingin menyerah untuk menunggunya. Tapi jawabn2 doa itu membuatku lebih kuat untuk terus berdiri dan selalu percaya akan kuasaMu, itu adalah jawaban pertama yang engkau berikan.

             Aku yakin Allah akan selalu bersama orang orang yang sabar. Itu pasti selama Allah itu selalu dalam hati kita.Ya Rabb, hanya engkau yang tau apa yang aku rasakan ini, mungkin juga engkau sudah bosan mendengarkan segala keluh kesahku. Alhamdulillah kini kebimbangan hati itu telah ada jawabannya. Kegelisahan itu pun telah terjawab sudah. Allah telah memberikan jawabannya bukan cuman satu tapi dua. Sedangkan jawaban kedua itu adalah Betul juga Jodoh itu nggak bisa dipaksakan, dipaksa sedemikian rupa pun, pasti rasanya hambar. Selamat kakak atas berita pernikahannya, engkau tak lama lagi menyempurnakan ibadahmu dengan Menikah. 

       Maafkan aku juga jika kebersamaan kita ini hanya kuanggap sebagai perasaan adik seorang kakak tidak lebih karena semakin aku berusaha memberikan ruang rasa itu sedikit untukmu tapi hasilnya hanya akan ada rasa  yang biasa biasa saja. Cinta itu tak bisa dipaksakan walau kakak adalah sahabat baik kakakku sendiri,mungkin saja itu jalan yang lebih mudah untuk mencintaimu tapi hati itu nggak bisa dipaksa semau   apa yg kita suka. Maafkan aku sekali lagi karena rasa ini telah ada untuk orang lain dan rasa itu semakin lama semakin tumbuh untuknya. Semoga kakak berbahagia dengan pilihan kakak,dan aku berharap silaturahmami itu akan selalu terjaga baik walau suatu saat kita bahagia bersama orang lain. Semoga Aku, kamu dan pasangan-pasangan kita nantinya selalu mendapatkan kebarokahan yang selalu ALLAH Ridhoi. Ammieeeeennnn :)


Wassalam,,,



Andisah Sukardi,,,








Tidak ada komentar:

Posting Komentar